Oleh : Tasya Chotimah
[Sabtu, 18 Februari 2017] -Acara keluarga silvikultur (AKSI) yang dilaksanakan bertepatan dengan satu dekade himpunan profesi Tree Grower Community (TGC). AKSI ini diketuai oleh Sulistio Rizki angkatan 52. AKSI yang bertemakan “Dekade penuh aksi untuk semangat berkarya” diadakan dua rangkaian yaitu rangkaian pagi dan malam hari. Acara yang sudah menjadi agenda tahunan ini dikemas dengan menarik dan megah tanpa menghilangkan proses saling mengenal antar angkatan maupun dosen, staf TU, dan mamang bibi. Langkah kepanitian awal yang dilakukan oleh angkatan baru setiap tahunnya yaitu dalam kepanitiaan AKSI.
AKSI mengundang seluruh angkatan mulai dari angkatan 41 sampai angkatan 53 serta mengundang dosen, staff TU, dan mamang bibi. Acara pada pagi hari dimulai dengan apel dan pembukaan acara AKSI oleh Dr. Ir. Iwan Hilwan, MS selaku sekretaris Departemen Silvikultur. Rangkaian pagi hari dilanjutkan dengan senam bersama dan pembagian kelompok dalam setiap kelompok mempunyai anggota dari berbagai angkatan. Permainan yang dilakukan terbagi menjadi empat pos dan dilakukan pengacakan pos setiap kelompok dan pengacakan lawan untuk setiap pos yang berbeda. Pos A yang terletak di lapangan depan tanoto dan permainannya adalah bermain air, pos B yang terletak di node Silvikultur mengadakan permainan tebak nama, dan pos C yang terletak di lapangan parkiran tanoto mengadakan permainan bola tali dan pos terakhir diadakan di lapangan depan Ruang Sidang Sylva. Semua kelompok bermain bersama dalam permainan suara binatang. Semua permainan yang diadakan pada acara pagi bertujuan untuk melatih kerja sama dan kekompakan setiap kelompoknya. Rangkaian pagi hari ditutup dengan menghias banner bersama dengan diawali satu torehan cat oleh Dr. Ir. Noor Farikhah Haneda, M.Si yang diakhiri dengan foto bersama.
Acara pada malam hari merupakan acara puncak dari AKSI 2017, dalam acara ini ditampilkan awarding yang bertujuan mengapresiasi karya setiap angkatan yang berhasil mencetuskan proker-proker untuk TGC. Award yang disajikan dalam acara AKSI 2017 adalah Pendiri TGC yang diberikan kepada angkatan 41, Pencetus Eksflorasi kepada angkatan 45, pencetus inovasi boneka musmus kepada angkatan 45, pencetus TGC in Action kepada angkatan 43, pencetus Acara Keluarga Silvikultur kepada angkatan 44 dan pencetus belantara kepada angkatan 41. Rangkaian pada malam hari ini merupakan ajang silaturahmi karena mahasiswa dari angkatan 41 sampai 53 memenuhi Auditorium Sylva Pertamina dan diadakan penampilan untuk setiap angkatan. Acara malam dibuka secara simbolis oleh Bapak Lufthi Rusniarsyah, SP., M.Si dengan melakukan pemotongan tumpeng. Dekorasi megah yang dihiasi oleh meja panjang yang berderet serta karpet merah untuk melengkapi suasana satu dekade ini. Acara malam tidak lupa memberikan apresiasi terhadap mamang bibi yang sudah sangat berjasa bagi Departemen Silvikultur. Puncak acara adalah disuguhkan acara kejutan dari panitia yang menghadirkan “DJ CUMELOW” sehingga membuat suasana semakin meriah dan di penghujung acara yang ditutup oleh Master of Ceremony.